Senin, 12 November 2018

Bauran, Bentuk, dan Jenis Sponsorsip




v  Bauran Sponsorship
             Sponsorship mampu memberikan kontribusi optimal bagi perusahaan jika didukung oleh bauran sponsorship. J. R Rossiter dan L. Percy (1997 ) menyatakan bahwa baauran sponsorship mencangkup hal – hal berikut.

1.Target audience reach
Dalam memilih jenis sponsorship yang akan di selenggarakan perlu diperhatikan segmen mana yang akan di capai perusahaan.

2.Positioning merek ( brand positioning )
Berbagai jenis even secara langsung berkaitan dengan produk perusahaan yang mensponsori kegiatan olahraga, misalnya, tetapi berbagai even lain dipilih karena tidak kesesuaian.

3.Kapasitas pesan ( message capacity )
Pada umumnya perusahaan menjadi sponsor suatu even akan memperoleh fasilitas untuk mendapatkan manfaat dari kegiatan sponsorship tersebut.

v  Bentuk dan Jenis Sponsorship
             Bentuk sponsorship menurut Frank Jefkins ( 2003 ) berkenaan dengan hal – hal berikut.

1.  Acara olahraga
Nilai sponsor yang diberikan dalam bidang olahraga ssangat besar. Sejarah membuktikan bahwa kegiatan olahraga merupakan bidang yang sangat besar dalam menerima sponsorship. Melalaui even olahraga, perusahaan memperoleh peluang untuk menguji dan memodifikasi produk – produk mereka di pasar.

2. Acara kebudayaan
Mencangkup acara seni dan pameran budaya saat ini, fenomena yang sedang terjadi adalah semakin banyaknya perusahaan yang mensponsori pertunjukan musik.

3. Penerbitan dan publikasi
Penerbitan peta, buku harian, pertunjukan, buku – buku atau dokumen laporan tahunan, dan berbagai naskah lainya sering menjadi lahan sponsor.

4. Ekshibisi atau pameran
Acara – acara pameran, baik yang selenggarakan instansi pemerintah maupun lembaga – lembaga swasta sering mendapat sponsor, termasuk pers atau perusahaan penerbitan.

5. Pendidikan
Pemebrian sponsor juga sering diujukan dalam bentuk beasiswa, tunjangan belajar, piagam penghargaan akademis, dan berbagai aspek lainya yang berkaitan dengan pendidikan.

6. Acara – acara amal
Dalam suatu acara amal, nama lembaga ataupun nama – nama perseorangan termasuk perusahaan, yang memberikan dana atau sponsor selalu disebutkan secara terbuka.

7. Acara penghargaan profesional
Pemberian hadiah atau tanda penghargaan kepada pers profesional, mulai dari jurnalis fotografer sampai dengan arsitek, dan lain – lain, ada pula perusahaan yang bertindak sebagai sponsor tunggal dalam acara ini.

8. Acara  - acara lokal
Perusahaan – perusahaan jug sering memberikan sponsor pada acara – acara lokal dalam membina hubungan baik dengan daerah sekitar itu.

             Berdasarkan seluruh jenis sponsor tersebut, sponsorship yang paling cepat perkembangganny adalah sponsorship dalam bidang olahraga dan kebudayaan. Saat ini, olahraga dan kebudayaan tidak hanya terkait degan aktivitas penyaluran bakat, tatapi juga pembentukan gaya hidup sehingga olahaga dan budaya menjadi suatu industri yang mampu memberikan sampak dan keuntungan yang luar biasa besar.

             Jenis sponsorship secara umum terbagi menjadi dua jenis utama, yaitu on site atau field sponsorship dan televised broadcast sponsorship. Field sponsorship adalah sponsor langsung dilapangan atau berada di billboard dengan menempatkan logo pada produk olaharaga tersebut dalam suatu even tersebut. Adapun televised broadcast sponsorship adalah sponsorship dengan mengasosiasikan nama mereka dengan suatu tv program atau dengan promosi tv program tersebut.

             Egan ( 2007 ) menyatakan bahwa jenis sponsorship dapat dibagi menjadi empat jenis berikut.
1.       Art sponsorship
Art sponsorship mengacu pada sponsorship hubugan antara organisasi dan afiliasi artistik. Perusahaan akan mensponsori musisi, sniman, festival, pameran, atau bahkan lembaga kebudayaan.

2.       Event sponsorship
Event sponsorship merupakan kegiatan yang menyebabkan perusahaan mnsponsori sebuah even. Even yang diselenggarakan bisa merupakan even baru atau even yang sudah pernah ada. Perusahaan tertarik pada even sponsorship karena mudah diingat dan dapat memotivasi konsumen.

3.       Cause – related sponsorship
Cause related sponsorship merupakan sponsor yang dilakukan pada acara sosial yang dapat mengembangkan sikap positif erhadap organisasi / perusahaan dalam mendukung tujuan yang baik.

4.       Sport sponsorship
Sport sponsorship merupakan kegiatan sponsorship, yaitu perusahaan organisasi mensponsori acara olahraga. Perusahaan menggunakan sponsorship jenis ini memilii niat untuk menegosiasikan produknya dengan atrbut acara olahraga. Meskipun biaya sponsorship olahraga cukup tinggi, jenis sponsorship ini memiliki daya jangau dan liputan media yang luas dan masif.


0 komentar:

Posting Komentar